1. Stadion Utama Gelora Bung Karno
gettyimages.com
Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) di Jakarta merupakan stadion paling besar di Indonesia hingga saat ini. Stadion ini mampu menampung 88.083 penonton yang awalnya bahkan mempunyai kapasitas hingga 120.800 jumlah penonton, sebelum direnovasi pada tahun 2007. SUGBK dibangun selama 2 tahun, dan selesai pada tahun 1962, dengan dana pinjaman dari Uni Soviet sebesar 12,5 juta dollar AS. Stadion ini menjadi satu-satunya stadion di Indonesia yang dikelilingi oleh gedung pencakar langit, karena terletak di pusat kota jakarta.
2. Stadion Utama Palaran
pictaram.com
Stadion Utama Palaran terletak di Samarinda, Kalimantan Timur. Pembangunan stadion ini menelan dana hingga Rp 800 miliar, dan diresmikan pada tahun 2008. Stadion Utama Palaran mampu menampung hingga 50.000 - 60.000 jumlah penonton. Stadion ini juga merupakan stadion pertama di Indonesia yang memakai kursi di seluruh tempat duduk penonton.
3. Stadion Gelora Bung Tomo
emosijiwaku.com
Stadion Gelora Bung Tomo terletak di Surabaya, Jawa Timur. Stadion ini merupakan bagian dari kompleks Surabaya Sport Center. Stadion Gelora Bung Tomo diresmikan tahun 2010 dan mampu menampung 55.000 jumlah penonton. Stadion ini juga merupakan salah satu stadion kelas dunia di Indonesia yang layak untuk menyelenggarakan Piala Dunia. Dibangun dengan dana Rp 440 miliar, desain stadion ini sangat megah dan menjulang tinggi, hanya sayang letaknya yang dikelilingi oleh tambak mengurangi kecantikan stadion ini.
0 komentar:
Post a Comment